Masa Sih? Sukses dalam Dunia Kerja adalah Memiliki Tim Solid?

Ditulis oleh Adya Dyanti Kusumastuti

Memang benar memiliki tim yang solid merupakan hal penting dalam kesuksesan di dunia kerja?

Dalam sebuah perusahaan, jika bekerja tentunya memerlukan rekan kerja yang setara dan sesuai dalam bidang yang sedang digeluti. Namun untuk memiliki tim kerja yang solid bukanlah hal yang mudah. Perlu diadakannya beberapa cara untuk membentuk tim kerja yang efektif dan efisien. Karakter manusia dalam tim di perusahaan yang dimiliki juga berbeda-beda tentunya diperlukan kesabaran dan kerja sama yang lebih kuat.

Tim biasanya diartikan sebagai sebuah kelompok kerja yang terdiri dari sejumlah orang yang memiliki kompetensi setara, dimana anggotanya bekerja secara interdependen dalam mengerjakan pekerjaannya (Burn, 2004).

Sebuah tim yang solid adalah tim yang mengerti dan disiplin pada tanggung jawabnya masing-masing. Tujuan tim kerja tidak akan tercapai jika salah satu anggota tim tidak mengerti atau malas dalam menjalankan peran dan tanggung jawabnya.

Kinerja dalam tim tidak akan solid dan tidak akan berjalan secara produktif jika tidak ada rasa optimistis dan rasa percaya antara satu sama lain di semua anggota. Cita-cita, visi misi dan target perusahaan dapat dilihat kembali dan kemudian jadikan sebagai target tim dan personal untuk menjadikan anggota tim memiliki tujuan yang sama. Yakinkan semua anggota tim bahwa target itu sangat realistis untuk dicapai bersama-sama dengan komitmen dan kerja keras.

Previous
Previous

Hal yang Penting dalam Tim, Jangan Lupa Akan Komunikasi!

Next
Next

Sesi Grit: Upaya Melatih Kebiasaan untuk Performa Terbaik